Logo

30 November 2023

Gejala Ball Joint Mengalami Kerusakan: Penyebab dan Cara Memperbaikinya

Artikel

Mazda Deta - Ball joint merupakan komponen penting dalam sistem suspensi mobil. Komponen berbentuk bola ini mempunyai peranan penting terhadap kenyamanan ketika ingin bermanuver. 

Ball Joint Adalah

Sesuai namanya komponen ini berbentuk bola yang berfungsi menghubungkan roda dengan sistem suspensi sehingga memungkinkan gerakan vertikal dan horizontal dari roda. Ball joint terletak  di antara steering knuckle dan juga arm (lower arm dan upper arm).

Dalam anatomi manusia sistem kerja ball joint seperti sendi putar pada lengan, dapat  berputar secara bebas dan menyesuaikan pergerakan roda saat berjalan dan berbelok. 

Fungsi Ball Joint

Berikut adalah beberapa fungsi penting dari ball joint pada mobil:

  • Memungkinkan roda untuk terhubung dengan sistem suspensi kendaraan, sehingga memungkinkan roda untuk bergerak secara independen sesuai dengan ketidakrataan permukaan jalan.
  • Memungkinkan roda untuk bergerak naik dan turun seiring dengan ketidakrataan jalan atau perubahan ketinggian kendaraan, memungkinkan mobil untuk menyesuaikan dengan berbagai kondisi permukaan jalan.
  • Memungkinkan gerakan horizontal atau menyamping, ini membuat mobil dapat bermanuver dan mempertahankan stabilitas saat berbelok.
  • Memungkinkan roda untuk berputar saat membelok
  • Membantu mempertahankan kinerja suspensi yang optimal, hal ini karena ball joint yang dilengkapi dengan bantalan atau lubang berbentuk bola yang meminimalkan gesekan saat roda bergerak. 
  • Menyerap goncangan dan getaran dari jalan yang tidak rata sehingga memberi kenyamanan selama berkendara.
  • Mempertahankan stabilitas dan kendali kendaraan.
  • Beberapa jenis ball joint memiliki kemampuan untuk menyesuaikan atau menyetel ulang poros roda untuk memastikan keseimbangan yang optimal dan keausan yang merata.
  • Menahan berat kendaraan dan beban tambahan, seperti penumpang atau muatan, yang mungkin diangkut oleh kendaraan.

Kerusakan ball joint ini akan berpengaruh pada sistem suspensi dan stabilitas mobil secara keseluruhan. Karena itu penting untuk mengecek dan memelihara kondisi ball joint tetap bagus untuk menjaga keselamatan dan kenyamanan berkendara.

Nah, berikut ini gejala-gejala ball joint mobil mengalami kerusakan yang perlu diperhatikan.

Gejala Kerusakan Ball Joint Mobil

  • Saat mobil Anda berbelok, terdengar suara gemuruh atau gemblodak.
  • Saat Anda melewati jalan yang tidak rata, suara gemuruh juga akan terdengar.
  • Saat kendaraan berjalan, roda depan merasakan sensasi yang janggal.
  • Permukaan ban mobil akan terlihat tidak rata atau ban mobil habis bagian luar dan tidak rata.
  • Ban yang aus tidak rata dan memunculkan permukaan yang bergelombang.
  • Saat jalan menikung pengendalian mobil akan terasa sulit untuk dibelokkan.
  • Secara fisik bahan karet pada boot akan cepat aus atau mungkin sobek.

Kerusakan ini bisa disebabkan oleh beberapa faktor. Salah satunya adalah mengangkut beban berlebihan, hal ini bisa menyebabkan keausan pada ball joint. Berikut ini penyebab ball joint rusak:

Faktor umur

Faktor usia bisa menyebabkan kerusakan pada ball joint, karena adanya gesekan dan tekanan yang berulang-ulang. Semakin lama dan banyak jarak tempuh mobil, semakin besar kemungkinan ball joint mengalami masalah. 

Sering Melewati Jalan Rusak

Melintasi jalan rusak seperti berlubang dapat meningkatkan risiko kerusakan pada ball joint. Tekanan yang terus menerus akibat guncangan dapat menyebabkan ball joint cepat aus.

Ball Joint Kotor

Kotoran yang masuk ke ke antara bagian-bagian ball joint dapat mengakibatkan keausan lebih cepat.

Baca jugaMengenal Bagian Kaki-kaki Mobil dan Cara Merawatnya

Cara Memperbaiki Ball Joint

Apakah ball joint yang rusak bisa diperbaiki? Bisa saja, namun ini tergantung pada tingkat kerusakannya. Untuk memperbaikinya bisa dengan cara berikut ini:

  1. Buka ball joint dari dudukannya terlebih dahulu.
  2. Selanjutnya buka karet penutup ball joint.
  3. Pukul bagian belakang ball joint hingga terasa tidak longgar.
  4. Pasang kembali boot dan tempat dudukan ball joint pada posisi semula.
  5. Setelah terpasang, kencangkan bagian baut dan pasang pin pengaman.
  6. Jika ball joint sudah terpasang dengan benar, selanjutnya lakukan penyetelan sudut kemudi (spooring) dengan tepat.

Apabila ball joint masih bermasalah kamu bisa membawanya ke bengkel resmi untuk melakukan penggantian ball joint. Bagi pemilik mobil Mazda dapat mengunjungi bengkel Mazda Pagar Alam.

Dealer mobil Mazda terkemuka di Lampung dan Jakarta. Lampung: Jl. ZA. Pagar Alam No. 154, Gedong Meneng, Bandar Lampung dan Jakarta:  Jl.Kramat Raya No 158, Kenari, Senen, Kota Jakarta Pusat untuk melakukan perawatan berkala pada mobil mazda Anda.

Mazda Deta memiliki berbagai macam kendaraan Mazda baru dan berkualitas, dan tim kami yang ramah dapat menjawab semua pertanyaan Anda, hubungi kami di customer service Mazda Pagar Alam : 0821 5500 4848.
 

Tags: tips otomotif, bengkel Mazda

Promo

Artikel lainnya

29 February 2024

Artikel

10 Peralatan dan Aksesoris yang Wajib Ada dalam Mobil

Sangat penting untuk selalu bersiap menghadapi keadaan tak terduga yang mungkin terjadi sepanjang perjalanannya. Artikel ini akan membahas peralatan penting yang harus selalu ada di mobil.

Selengkapnya

28 February 2024

Artikel

Perbedaan Oli Gardan dan Oli Transmisi, Kapan Waktunya Harus Diganti

Tahukah Anda perbedaan oli gardan dan oli transmisi? Artikel berikut ini akan membahas perbedaan oli gardan dan oli transmisi, serta tanda-tandanya oli gardan dan oli transmisi harus diganti.

Selengkapnya

Chat
Kami


Test
Drive


Simulasi
Kredit
Copyright © 2022 Mazda Deta